Senin, 02 Juli 2012

PENDAFTARAN MAHASISWA BARU STKS BANDUNG 2012/2013 TES TERTULIS


UJIAN TES TULIS PENERIMAAN MAHASISWA BARU STKS BANDUNG - Loyalitas, Totalitas, Integritas dan IkhlasPDFCetak
Ditulis oleh Ditulis oleh Irniyati S. | Lay-Out:Irniyati.S   
Kamis, 28 Juni 2012 05:17
Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru STKS Bandung, sejak Selasa, 25 s.d 26 Juni 2012 telah melakukan berbagai persiapan teknis dalam rangka pelaksanaan ujian masuk STKS Bandung Tahun Akademik 2012/2013. Mulai dari pemasangan denah lokasi ujian serta nomor ujian pada ruangan ujian yang digunakan (25 Juni 2012). Sambutan serta pengarahan secara umum diberikan oleh Pembantu Ketua II (Drs.Nono Sutisna, MH)mewakili ketua STKS Bandung yang sedang mengikuti kegiatan International Concortium Conference for Social Development Asia Pasific (ICSD) di Yogyakarta, sedangkan pengarahan teknis bagi para pengawas, reader dan tim pendukung lainnya diberikan oleh Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (Drs. Syafriman,M.Si) dan Kepala Sub Bagian Administrasi Pengajaran (Dra. Ibu Ika Andayasari, MP) - 26 Juni 2012.

Pada kesempatan ini, Pembantu ketua II STKS Bandung menekankan akan pentingnya pemberian layanan dan fasilitasi yang baik kepada para peserta ujian masuk STKS Bandung. Mengingat mereka merupakan salah satu komponen penting dalam memberikan penilaian serta aktor yang mensosialisasikan apa dan bagaimana STKS ke pihak lain di level masyarakat. Dengan demikian, dituntut kedisiplinan, kerjasama dan rasa tanggung jawab yang tinggi dari seluruh panitia pelaksana ujian penerimaan mahasiswa baru ini.
Ujian tes tulis penerimaan mahasiswa baru pada Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung untuk program Diploma IV dilaksanakan pada hari ini, Rabu tanggal 27 Juni 2012. Pelaksanaan ujian dilakukan secara serentak di 18 lokasi ujian se Indonesia yang terbagi dalam 3 zona waktu. Tujuannya adalah untuk memudahkan para peserta di masing-masing wilayah dalam mengikuti ujian masuk STKS tanpa harus ke STKS Bandung.
Pelaksanaan ujian di Wilayah Indonesia Barat (WIB) dilaksanakan di STKS Bandung, Kementerian Sosial RI Jakarta, Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPKS) Yogyakarta, Gunung Sitoli, Jambi, Nias Barat, Nias Selatan, BBPKS Padang, Bangka Tengah.
Wilayah Indonesia Tengah (WITA) dilaksanakan di Banjarmasin, Gorontalo, Palu, BKD Sulawesi Selatan dan Makasar, Kolaka dan Kolaka Utara, Kupang.
Sedangkan untuk wilayah Indonesia Timur (WIT) dilaksanakan di BBPKS Jayapura.
Peserta yang mengikuti ujian masuk Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial berjumlah 1.900 orang yang tersebar di 33 propinsi se Indonesia. Sekitar566 orang peserta mengikuti tes tulis di STKS Bandung, dengan komposisi 3 orang peserta berkebutuhan khusus (low vision) didampingi 3 orangreader yang telah dipersiapkan oleh panitia dan 563 orang peserta biasa yang disebar dalam 19 ruangan dan 19 orang pengawas ujian.
Tahap pelaksanaan ujian masuk Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung dilakukan dalam 2 tahapan. Tahap pertama adalah tes akademik (ujian tulis) yang meliputi tes kemampuan umum, dengan materi ujian :
  1. Pengetahuan dan pemahaman tentang Undang-Undang Dasar 1945
  2. Pengetahuan dan pemahaman tentang pancasila
  3. Pengetahuan dan pemahaman tentang kesejahteraan sosial
  4. Logika
  5. Bahasa Indonesia
  6. Bahasa Inggris
    Hasil tes akademik ini akan diumumkan pada tanggal 12 Juli 2012 melalui website STKS (www.stks.ac.id) dan Kementerian Sosial RI (www.depsos.go.id).
    Tahap kedua adalah tes wawancara, yang diperuntukkan bagi mereka yang dinyatakan lulus tes akademik (ujian tulis). Tes wawancara ini akan dilaksanakan dan berpusat di Sekolah Tinggi Kesejahteraan sosial (STKS) Bandung pada tanggal 16 s.d 17 Juli 2012, dan pengumuman kelulusannya pada tanggal 20 Juli 2012 melalui website STKS Bandung dan Kementerian Sosial RI. Bagi para calon mahasiswa yang dinyatakan lulus pada kedua tahap ujian tersebut, akan melakukan registrasi mahasiswa baru STKS mulai tanggal 23 s.d 27 Juli 2012.
    Selamat melaksanakan ujian masuk Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung.......Berjuanglah! (Irniyati Samosir /Dok.TU & Humas).

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar